“Sesungguhnya saya percaya pada apa yang dikatakan peramal itu,” katamu, sembari meniup asap rokok yang tebal dan menutup sedikit bagian dari wajahmu. Lalu aku bertanya kenapa dan kau menerawang jauh menatap taman dekat pendapa seberang. “Dulu di sebuah ruang makan seorang anak meminta ramalan, dan ia bilang, benar, kau adalah jiwaku.” “Lalu dia kehilangan jiwanya?”demikian aku bertanya. Dan kau tertawa sementara kumismu mengikuti gerak bibirmu. “Barangkali begitu ya, aku sendiri tidak tahu.”kau mengangkat pundak. Lalu kuperhatikan dari mata beningmu samar-samar menggembung air seolah cermin, dan aku menatap bayangan diriku di matamu yang menerawang jauh, lalu senyummu bergetar dan jika aku melihat di jauh kedalaman hatimu telah hancur keping-keping yang kau susun dengan jerihmu, dan pandanganmu mengabur mengingat suatu masa yang mengapung-apung dalam lembar yang tak ingin kausentuh dalam hidupmu, dan kau merasa seperti anak itu. Dan aku terbatuk karena asap rokokmu. ...
Nanos gigantum humeris insidentes.